Setting Gmail di ponsel
Zaman sekarang email bukan lagi barang langka untuk kita, setiap waktu setiap saat kita memerlukan email untuk berkomunikasi dengan teman, boss, sahabat bahkan hanya sekedar say hello dengan teman baru atau dengan kekasih.
Sehingga pemilihan emailpun tidak hanya sekedar mendaftar trus mendapat email, tapi email yang memiliki fasilitas banyak, salah satu contoh email yang lagi ngetren saat ini adalah gmail dengan memberikan segudang fasilisas yang dengan mudah kita gunakan, salah satu contoh fasilitas yang membantu kita adalah mudahnya diakses melalui ponsel. Karena ponsel kita, dengan setingan tertentu, bisa kita gunakan untuk berkirim emaiL, untuk mengakses email di gmail ini ada 2 langkah yang dapat dilakukan:
- SETING EMAIL STANDART DI PONSEL
Berikut ini setingan email account pada ponsel Symbian S60 dan ponsel type lain.
- Pastikan dahulu setingan IMAP pada Gmail anda sudah aktif.
- Pada ponsel, pilih ‘Messaging’ > ‘Options’ > ‘Settings’ > ‘E-mail’ > ‘Mailboxes.’
- Pilih ‘Yes’ apabila anda belum pernah melakukan setting email. Namun bila anda sudah memiliki account email, pilih ‘Options’ > ‘New mailbox.’
- Pulih ‘Start’.
- Pilih ‘IMAP4′
- Pilih ‘Next.’
- Masukkan alamat email anda (termasuk @gmail) > ‘Next’. Masukkan ‘username@your_domain.com.’
- Masukkan ‘imap.gmail.com’ sebagai “incoming mail server” > ‘Next.’
- Masukkan ’smtp.gmail.com’ sebagai “outgoing mail server” > ‘Next.’
- Pilih access point > ‘Next.’
- Masukkan keterangan untuk account email anda.
- Selesai. Sekarang anda dapat memilih account email.
Langkah selanjutnya :
- Pilih ‘Connection settings’ > ‘Incoming e-mail.’
- Masukkan alamat email dan password.
- Pilih ‘SSL/TLS’ dan masukkan port ‘993′
- Pilih ‘Back.’
- Pilih ‘Outgoing e-mail.’
- Masukkan alamat email dan password.
- Pilih ‘StartTLS’ dan masukkan port ‘587.’
- Pilih ‘Back’ dan rubah semua setingan sesuai dengan preferensi anda.
Setelah selesai ponsel anda siap digunakan untuk mengirim maupun menerima email.
- MENGINSTALL APLIKASI GMAIL DI PONSEL
Cara lain yang tidak kalah mudahnya yaitu mengakses alamat http://gmail.com/app menggunakan ponsel dengan tidak lupa menyeting dahulu ponsel anda supaya bisa internet, kalau belum ya sampai lebaran monyetpun ndak bisa buka tuh alamat.
setelah alamat dibuka dengan ponsel ada menu untuk mendownload aplikasi gmail ke ponsel, klik link download tersebut. jika ada pertanyaan install this apllication? pilih saja yes. Setelah itu aplikasi gmail akan terinstall di ponsel anda. Untuk menggunakan aplikasi gmail ini sangat mudah, anda tinggal memasukkan alamat email lengkap dengan @gmail.com beserta password yang sesui… njreeeeeng email siap diakses.
selamat mencoba…